Desa Ngargoretno terletak di pegunungan menoreh Kabupaten Magelang. Desa Ngargoretno memiliki berbagai kekayaan alam, misalnya potensi batu marmer merah satu-satunya di Indonesia.
Dengan kekayaan alam yang dimiliki Desa Ngargoretno mengembangkan menjadi wisata edukasi , misalnya Wisata edukasi Borobudur Dino Park, Museum Alam Marmer, pengolahan kopi, teh, madu liar, susu kambing etawa, gula jawa, kolang-kaling, dan aneka jamu.
Selain itu desa Ngargoretno juga memiliki kekayaan budaya yang berkembang di masyarakatnya. Misalnya Kesenian Jatilan, Kesenian Gamelan,Kesenian Ketoprak, Kesenian Bangilun, Kesenian Oblogowor, dan Kerajinan Batik Kere.
Desa Ngargoretno juga memiliki destinasi wisata alam yang sedang ramai dikunjungi oleh berbagai masyarakat yaitu Tumpeng Menoreh. Di Tumpeng Menoreh pengunjung dapat menyaksikan hamparan pegunungan menoreh dan bisa menikmati makanan khas pedesaan.
Belum ada homestay